Musrenbang Kecamatan Panakkukang, Anggota DPRD Makassar Hj Umiyati Dorong Pemkot Maksimalkan Usulan Warga

SPASISULSEL.COM — Anggota DPRD Kota Makassar, Hj Umiyati menghadiri Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Kecamatan Panakkukang yang digelar di Hotel Swiss Bell, Senin (26/1/2025).

Umiyati mengungkapkan, persoalan infrastruktur jalan, banjir dan perbaikan drainase masih menjadi perhatian utama masyarakat, khususnya terkait kondisi jalan, banjir, serta perbaikan dan normalisasi drainase.

Bacaan Lainnya

Aspirasi tersebut, kata dia, tidak hanya muncul dalam forum Musrenbang, tetapi juga kerap disampaikan warga saat agenda reses DPRD.

“Persoalan infrastruktur seperti jalan rusak, banjir, dan drainase masih menjadi isu dominan yang disampaikan masyarakat, baik dalam Musrenbang maupun pada saat kegiatan reses,” ujar politisi Partai Persatuan Pembangunan (PPP) tersebut.

Umiyati berharap, seluruh usulan yang mengemuka dalam Musrenbang Kecamatan Panakkukang dapat menjadi perhatian serius Pemerintah Kota Makassar, khususnya instansi teknis terkait, agar dapat dimaksimalkan dalam perencanaan dan pelaksanaannya.

“Isu-isu ini bukan hanya muncul saat Musrenbang, tetapi juga berulang kali disampaikan masyarakat. Karena itu, dibutuhkan keseriusan dan kolaborasi semua pihak agar usulan tersebut benar-benar terealisasi,” tegasnya.

Selain persoalan infrastruktur, Umiyati juga menyoroti pentingnya pemberdayaan pemuda di Kecamatan Panakkukang. Menurutnya, pemuda harus dilibatkan secara aktif dalam program pembangunan, terutama yang berkaitan dengan peningkatan ekonomi dan kemandirian masyarakat.

“Potensi pemuda perlu mendapat dukungan, baik dari sisi pembinaan maupun fasilitas, terutama yang berkaitan dengan peningkatan ekonomi dan kemandirian masyarakat,” bebernya.

Ia juga menyinggung keberadaan Koperasi Merah Putih sebagai salah satu instrumen ekonomi kerakyatan yang perlu diperkuat dan dimaksimalkan perannya, agar mampu menjadi wadah pemberdayaan ekonomi masyarakat di tingkat kecamatan.

Musrenbang Kecamatan Panakkukang sendiri menjadi forum strategis untuk menyerap aspirasi warga sebagai dasar penyusunan program pembangunan yang berkelanjutan dan tepat sasaran. (*/yud)

Pos terkait